5 Teknologi Terbaru 2024 yang Harus Kamu Jadikan Skill, Berikut Informasinya!

5 Teknologi Terbaru 2024 yang Harus Kamu Jadikan Skill, Berikut Informasinya!

79percentclock - Adanya pandemi Covid-19 yang melanda hampir di seluruh dunia membawa pengaruh yang sangat besar pada kehidupan manusia hingga tahun 2024 ini. Pandemi ini membawa dampak yang signifikan bagi pasar industri, dan secara langsung berpengaruh juga terhadap perkembangan teknologi di berbagai bidang.

Beberapa teknologi yang berkembang saat ini bisa membawa peluang tersendiri bagi kehidupan masyarakat. Tahukah kamu, 5 teknologi terbaru 2024 berikut ini bisa kamu pelajari dan menjadi skill yang banyak dibutuhkan di masa depan. Oleh karena itu, langsung saja kita simak teknologi terbaru saat ini yang bisa kamu pelajari.


Technology in 2024



Trend Teknologi Terbaru 2024 yang Dibutuhkan di Masa Depan 

Perlu kamu ketahui, ada banyak teknologi terbaru saat ini yang banyak dibutuhkan dalam bidang industri, sehingga memiliki peluang apabila dipelajari secara bersungguh-sungguh. Berikut ini kami sudah merangkum teknologi terbaru saat ini yang bisa kamu pelajari dan menjadi skill yang dibutuhkan di masa depan.

1. Artificial Intelligence (Kecerdasan Buatan)

AI membuat revolusi dalam berbagai bidang dan membawa kemudahan bagi kehidupan manusia dengan mengoptimasi tugas-tugas kompleks dan membuat prediksi di masa depan. Beberapa keterampilan yang kamu butuhkan untuk dapat mempelajari AI antara lain pemrograman python, machine learning, dan juga perhitungan matematika.

2. Cyber Security 

Sejak merebaknya pandemi Covid-19, terdapat peningkatan kasus serangan cyber di seluruh dunia. Beberapa organisasi dan instansi menjadi korban serangan cyber. Oleh karena itu, keterampilan dalam bidang cyber security menjadi sangat penting dan dibutuhkan saat ini, dan mungkin hingga masa depan. Beberapa keterampilan yang bisa kamu pelajari antara lain pengetahuan tentang sistem operasi, networking, virtualisasi, dan juga pemrograman.

3. IoT 

IoT atau internet of thing merupakan konsep dimana objek memiliki kemampuan mentransfer data melalui jaringan tanpa perlu interaksi manusia ke manusia atau manusia ke komputer. Beberapa keterampilan IoT yang paling banyak diperlukan seperti machine learning & AI, Python, JavaScript, Big Data, dan Node.js.

4. Augmented Reality dan Virtual Reality (AR/VR)

Trend teknologi terbaru sepanjang 2022-2023 yang mengalami perkembangan pesat yaitu augmented Reality, dimana teknologi ini memadukan antara elemen dunia nyata dengan elemen virtual. Sedangkan, virtual reality menciptakan lingkungan yang sepenuhnya berbentuk virtual. Untuk menguasai teknologi ini, beberapa keterampilan yang harus kamu pelajari antara lain 3D modelling computer vision, software development, dan juga programming.

5. Robotika

Trend teknologi terbaru yang terakhir yaitu robotika yang menjadi industri signifikan yang terus mengalami perkembangan di tahun-tahun yang akan datang. Beberapa keterampilan di bidang robotika yang harus kamu miliki antara lain Python, Matlab, Problem Solving, matematika, dan juga machine learning.

Penutup

Itulah tadi pembahasan mengenai 5 teknologi terbaru 2024 yang bisa kamu pelajari sebagai skill yang akan dibutuhkan di masa depan. Semoga informasi tadi bisa menambah wawasan kamu seputar skill teknologi terbaru saat ini. Semoga bermanfaat!


Share:
Next Post Previous Post